Trik Memilih Kertas Saat Membuat CV atau Lamaran Kerja - SiDU
Trik Memilih Kertas Saat Membuat CV atau Lamaran Kerja
13 Okt 2021
Setelah lulus kuliah atau sekolah, Kamu pasti mulai berpikir mencari pekerjaan. Langkah pertama untuk mendapatkan pekerjaan yang diinginkan tentu saja membuat surat lamaran kerja yang dilengkapi dengan CV. Kamu yang merupakan fresh graduate tentu harus tahu cara memilih kertas yang cocok untuk mencetak dokumen lamaran kerja. Hal ini dikarenakan setiap kertas memiliki ukuran dan berat yang berbeda sehingga memiliki fungsi yang berbeda-beda pula. Nah, kertas A4 merupakan jenis kertas yang umum digunakan untuk mencetak surat lamaran atau dokumen kantor lainnya.
Memilih Kertas untuk Membuat CV atau Lamaran Kerja
Meski ukuran kertas A4 merupakan yang paling umum digunakan, namun pada kenyataannya masih banyak pilihan yang bisa Kamu gunakan ketika melamar kerja. Apa saja sih itu? Simak ulasan lengkap trik memilih kertas saat membuat CV untuk kertas A4 dan yang lainnya berikut ini:
-
Menggunakan Kertas Folio Bergaris
Dalam perekrutan karyawan, perusahaan akan memberikan persyaratan sesuai dengan kebijakan perusahaan tersebut. Ada beberapa perusahaan yang memberikan persyaratan untuk membuat surat lamaran kerja menggunakan tulisan tangan. Disini, Kamu dapat memilih kertas folio bergaris untuk membuat surat lamaran manual tersebut. Garis-garis yang terdapat pada kertas akan membantu Kamu menulis dengan mudah. Alhasil, tulisan pun akan menjadi lebih rapi dan terlihat bersih dibandingkan jika menulis menggunakan kertas A4 polos.
Kertas ini juga sering disebut dengan kertas legal karena memiliki ukuran 21,5 CM x 33 CM. Kamu yang memilih kertas ini untuk lamaran kerja bisa mendapatkannya dengan mudah karena banyak tersedia di toko buku atau tempat fotocopy. Oh iya, tidak perlu beli banyak-banyak karena umumnya Kamu hanya perlu satu lembar kertas folio untuk melamar ke satu perusahaan atau institusi.
-
Menggunakan Kertas HVS 80 gsm
Umumnya, surat lamaran kerja sekarang dibuat dengan cara diketik sehingga terlihat lebih rapi. Ketika akan mencetak surat tersebut Kamu dapat memilih kertas HVS dengan berat 80 gsm. Kertas ini mulai banyak digunakan untuk mencetak dokumen penting dan juga resmi seperti tugas akhir skripsi, makalah atau bahkan surat-surat penting. Penggunaan kertas ini banyak diminati karena ukurannya yang agak tebal sehingga membuat dokumen terlihat lebih profesional.
Kamu bisa membeli kertas HVS 1 rim atau bahkan membeli lembaran. Harga 1 rim kertas HVS berkisar antara 40 ribu rupiah, sedangkan harga satuan berkisar antara 200 rupiah. Harga tersebut tentu terjangkau sehingga Kamu dapat menggunakan kertas ini untuk mencetak banya surat lamaran. Well, surat lamaran kini akan terlihat berbeda serta berkualitas. Tentu saja ini penting karena bisa jadi hal detail seperti ini juga akan masuk sebagai pertimbangan HRD dalam merekrut karyawan.
-
Menggunakan Kertas HVS 70 gsm
Kertas yang paling umum digunakan untuk mencetak surat lamaran atau dokumen lainnya adalah kertas HVS 70 gsm. Kertas ini mempunyai dua ukuran yaitu kertas A4 dan F4. Jika dibandingkan dengan kertas HVS 80 gsm tentu harganya jauh lebih murah karena berkisar antara 30 ribu rupiah saja. Kamu yang memilih kertas ini tentu akan menyadari bahwa ciri fisik kertas ini yang paling menonjol adalah tampilannya yang polos dan tidak terlalu tebal sehingga memiliki kualitas standar.
Meski tidak begitu tebal, jenis kertas ini masih layak digunakan untuk mencetak surat lamaran. Hal yang harus Kamu perhatikan jika menggunakan kertas ini tentu saja maksimalkan isi surat lamaran. Gunakan juga font yang terlihat profesional serta mudah dibaca agar surat lamaran terlihat menarik. Plus, Kamu juga harus mengatur ketikan dengan rapi sehingga dapat menarik perhatian HRD.
-
Menggunakan Fancy Paper
Tidak ada salahnya memilih kertas fancy paper dengan ukuran kertas A4 atau ukuran lain untuk membuat surat lamaran kerja. Hal ini justru akan menambah keunikan lamaran, plus warnanya yang cerah akan membuat HRD penasaran. Jenis kertas ini cukup tebal karena beratnya sekitar 100 gr dan harganya pun relatif lebih mahal. Melamar kerja menggunakan kertas ini juga menjadi penanda bahwa orang tersebut memiliki keseriusan dalam mendapatkan pekerjaan.
Kamu bisa membeli kertas ini di toko buku dan dapat memilih berbagai warna yang disuka. Sebaiknya Kamu memilih warna-warna terang seperti gold, broken white, merah muda, biru muda atau hijau muda. Warna-warna tersebut terlihat jauh lebih menarik jika dibandingkan dengan warna-warna gelap.
-
MenggunakanKertas Concorde
Untuk membuat surat lamaran yang berbeda Kamu juga dapat memilih kertas concorde. Ciri khas dari kertas ini yaitu memiliki permukaan bertekstur. Tekstur tersebut seperti pola garis namun tidak beraturan sehingga memberikan nilai artistik. Selain itu, kertas ini juga ringan karena strukturnya tidak terlalu padat. Kertas ini terdiri dari bermacam-macam warna sehingga dapat dipilih sesuai selera.
Itulah beberapa pilihan kertas untuk membuat surat lamaran. Pilihlah kertas yang tepat dengan ukuran kertas A4 atau ukuran lainnya tentu bakal lamaran lebih menarik dan juga unik.
Artikel Lainnya:
- Jenis Kertas Yang Cocok Untuk Pembuatan Dokumen Kantor
- Hasil Print Tidak Jelas? Masalah Belum Tentu Pada Printer
- Cara Menggunakan Mesin Fotocopy yang Benar Agar Tidak Cepat Rusak
- Ini Dia Detail Ukuran Kertas F4 dan Cara Mengaturnya di Word
- Apa Itu Kertas HVS? Pahami Jenis, Ukuran, dan Fungsinya!
- Tips Kerja Freelance Desain Grafis Tanpa Harus ke Kantor
- Contoh CV Lamaran Kerja Yang Baik dan Benar