Aset Penerbit

Inilah 3 Jenis Karya Sastra yang Perlu Kamu Ketahui

3 Jenis Karya Sastra yang Perlu Kamu Ketahui

16 Jan 2020

Seperti yang mungkin SiDUers sudah ketahui, sastra adalah cabang dari seni yang mengutamakan bahasa sebagai media untuk menyampaikan unsur keindahan, imajinasi, hingga pesan-pesan moral. Seni sastra dan berbagai jenis karyanya biasanya sudah diperkenalkan pada anak-anak sejak sekolah dasar. Mereka juga sudah diajarkan bagaimana cara menulis karya sastra tersebut.

Berikut ini jenis karya sastra yang perlu kamu ketahui sebelum mulai menulisnya:

  1. Prosa

Prosa merupakan bentuk karya sastra yang menggunakan bahasa bebas dan tidak terikat dengan aturan irama, diksi, rima, bunyi, dan lain-lain. Prosa biasanya digunakan untuk mendeskripsikan fakta, ide, maupun cerita dan peristiwa.

  1. Puisi

Berbeda dengan prosa, puisi adalah karya sastra yang fokus pada keindahan diksi yang digunakan dan terikat dengan aturan irama, diksi, rima, bunyi, dan lainnya. Puisi terbagi menjadi dua kategori, yaitu puisi lama dan puisi modern yang sudah pernah SiDU bahas sebelumnya.

  1. Drama

Karya sastra yang satu ini menggunakan bahasa yang bebas dan tidak beraturan, Namun, drama disajikan dalam bentuk dialog atau monolog yang menceritakan sebuah kisah. Hasil karyanya, yaitu naskah drama biasanya dibuat untuk dipentaskan dalam sebuah pertunjukkan

Karya sastra manakah yang SiDUers sukai? Pernahkah kamu mencoba untuk menulisnya sendiri? Nah, kalau belum, coba deh menulis dengan menggunakan Buku Tulis SiDU. Kertasnya yang terbuat dari bahan berkualitas, tebal dan berwarna cerah akan membuat karyamu semakin indah.

Artikel Lainnya: